Jumat, 02 Maret 2018

Dahsyatnya Kekuatan Guru



Guru merupakan profesi atau pekerjaan yang memerlukan keahlian khusus. Jenis pekerjaan ini tidak dapat di lakukan sembarang orang di luar bidang kependidikan, walaupun kenyataan masih dilakukan.

Menjadi guru semestinya ada suara dari dalam, bukan karena tren atau sudah terlanjur menjadi guru. Sekarang dengan ada sertifikasi, tunjangan fungsional, dan lain-lain, profesi guru merupakan alternatif merupakan pilihan dalam berkarier. Jika ada inner voice, suara panggilan dari dalam, otomatis kita akan benar-benar tegar dan sangat menikmati profesi tersebut.

Guru bukan hanya mengajarkan menjelaskan (explain), mendemonstrasikan (demonstrate) sehingga materi, informasi, dan pengetahuan mudah sekali masuk kepada murid. Guru tidak hanya mendesain lesson plan. Guru tidak hanya sibuk dengan gaya mengajar dan gaya belajar. Tetapi guru juga harus sebagai great teacher, yaitu guru yang menginspirasi, memotivasi dan menumbuh kembangkan.

IG: @tamimzainuddin

0 komentar:

Posting Komentar